SMK Mikael Surakarta

Workshop SMK Pusat Keunggulan

Sebagai rangkaian dalam Program Bantuan New Tefa 2021 dari Pemerintah Pusat, SMK Mikael kembali mengadakan kegiatan workshop bagi para Guru. Kegiatan workshop kali ini diadakan di Al Azhar Azhima Hotel Resort and Convention, Boyolali dari hari Jumat – Sabtu, 12 – 13 November 2021.

Pada hari ke-1, kegiatan dibuka oleh Bp. Drs. Maryata, M.Pd selaku Kepala Sekolah. Dalam pembukaan ini, beliau menyampaikan PETA JALAN SMK Katolik Santo Mikael Surakarta untuk 4 tahun ke depan. Setelah itu, sesi 1 dalam workshop SMK PK ini diisi dengan tema BRANDING ASSOCIATION oleh Diky Yosa dari Dtech Engineering. Diky menyampaikan bagaimana cara untuk menciptakan sebuah brand. Menurutnya, dalam Blue Print Brand, kita harus menentukan terlebih dahulu siapa targer market dan audience kita. Sebagai contoh, dalam pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru, maka target marketnya adalah siswa SMP Kelas IX. Langkah selanjutnya adalah mencari alasan dan menentukan tujuan berdirinya brand yang  dibuat. Sebagai kunci dalam membuat sebuah brand atau branding menurut Diky adalah Rational Value. Sesi 1 berakhir pada pukul 17.30 WIB. 

Setelah mandi dan makan malam, kegiatan dimulai kembali pada pk. 19.00 WIB dengan pembicara Bp. Dr. Sulipan, M.Pd. Topik yang beliau bawakan adalah Pengembangan Sekolah dan Penyusunan Kurikulum Operasional Sekolah. Selain berdiskusi tentang bagaiman menentukan Capaian Pembelajaran, beberapa poin menarik yang beliau sampaikan diantaranya : Kapan dan dimana dilakukan pengembangan sekolah, bagaiman Karakteristik dan Fitur (Unggulan) Sekolah, bagaimana menyusun Visi dan Misi sekolah serta Program unggulan apa saja yang dapat ditemukan ada di SMK PK.

Keesokan harinya, para Guru dibagi ke dalam 3 kelompok kecil untuk mengikuti beberapa topik yang berbeda, yaitu : BUDAYA KERJA DAN K3 bersama Bp. Dian Untoro (CEO PT Solo Abadi Indonesia) bersama dengan Bp. Bayu Prabandono, Penguatan Ekosistem Sekolah melalui Gerakan Sekolah Menyenangkan bersama Ibu Yuliana Azzahra dari SMKN 1 Jambu, Manajemen TEFA oleh Bp. Alfonsus Arsista Tefa dari PT. ATMI Bizdec, serta Penyelarasan Kurikulum bersama industri dan Perguruan Tinggi partner, yaitu PT ATMI Solo, PT ATMI IGI dan Politeknik ATMI Surakarta.

Penulis,

Andre Wahyu

Home
Berita
Kontak
Galeri