SMK Mikael Surakarta

PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA

Senin - Rabu, 25 - 27 September 2023

Seluruh siswa dan siswi SMK Mikael mengikuti kegiatan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). Topik yang diambil ialah “Gaya Hidup Berkelanjutan” untuk Kelas X, “Suara Demokrasi” untuk Kelas XI, dan “Kebekerjaan” untuk Kelas XII.

Selama 3 hari, Kelas X mengikuti seminar dan dinamika yang dipandu oleh Kak Vani dan tim dari Universitas Sanata Dharma Yogyakarta. Para siswa dan siswi dibekali dengan berbagai pengetahuan tentang pentingnya apresiasi, penghargaan terhadap diri sendiri dan juga orang lain. Dalam kesempatan ini juga dikampanyekan program Anti Kekerasan di sekolah.

Kelas XI terjun ke lingkungan masyarakat di sekitar tempat tinggal, melakukan wawancara dengan pengurus RT dan RW setempat untuk menggali informasi tentang kehidupan berdemokrasi di lingkungan masyarakat.

Kegiatan P5 bagi Kelas XII dilaksanakan di auditorium UPITRA, dengan penekanan pada segi membekali diri dan kreativitas proaktif. Penguatan pada aspek ini memiliki tujuan agar profil lulusan mampu menjadi alumni yang memiliki kompetensi cakap dari segi skill utama dan juga dalam teknis kompetensi pengelolaan keuangan diri. Selain itu, sasaran yang hendak dicapai adalah kemampuan kreativitas yang mampu diwujudkan secara konkret dalam investasi. Dengan demikian, bekal komprehensif ini diharapkan mampu memberikan kelengkapan kemampuan dan keterampilan para lulusan.

Penulis : Andre Wahyu

 

Home
Berita
Kontak
Galeri