Jl. Mojo No. 1 Karangasem, Laweyan, Surakarta
Telp. 0271-712728
Fax. 0271-728681
info@smkmikael.sch.id
Jumat, 26 Februari 2021
Hari ini SMK Mikael menerima kunjungan kerja dari Yayasan Pendidikan Budi Utomo Way Jepara Lampung. Yayasan ini menaungi SMK Budi Utomo yang merupakan salah satu sekolah kejuruan pertama di Lampung Timur. SMK Budi Utomo didirikan pada tahun 1989 oleh pendiri sekaligus ketua Yayasan Pendidikan Budi Utomo Way Jepara; Bapak H.M.S.A. Soemarno. Pada awal berdirinya, SMK Budi Utomo dibangun di atas lahan seluas 20.000 meter persegi berlokasi di Jalan Pisang no. 163, Braja Sakti, Kecamatan Way Jepara, Lampung Timur.
Kunjungan hari ini tidak hanya sekedar melihat fasilitas sekolah namun juga untuk menjalin kerjasama dalam hal penyelenggaran pendidikan berbasis Teaching Factory. Ketua Yayasan Pendidikan Budi Utomo, memandang SMK Mikael sebagai sekolah yang telah menerapkan model pembelajaran yang sangat baik dan berharap dapat belajar dengan cara menjalin kerjasama untuk meningkatkan kualitas sekolah yang berada di bawah naungan yayasannya.
Acara diawali dengan ucapan selamat datang oleh Kepala SMK Mikael, yaitu Bp. Albertus Murdianto, perkenalan dari kedua belah pihak kemudian dilanjutkan dengan tur bengkel SMK dan Politeknik ATMI. Setelah tur bengkel, acara dilanjutkan dengan pemaparan dari pihak SMK Mikael tentang Konsep Teaching Factory. Dalam kesempatan ini terjadi diskusi yang hangat antara kedua belah pihak dan sebagai bentuk komitmen kerjasama dilakukan penandatanganan perjanjian kerja sama oleh kedua pimpinan lembaga.
Setelah istirahat dan makan, acara selanjutnya adalah diskusi rencana kerja dan kerangka kegiatan. Ke depannya, Yayasan Pendidikan Budi Utomo akan mengirimkan guru-gurunya untuk belajar di SMK Mikael, dan sebaliknya pihak SMK Mikael akan mengirimkan para konsultannya untuk melakukan pendampingan dalam penerapan Teaching Factory di SMK Budi Utomo. Kedua belah pihak berharap kerjasama ini dapat terlaksana dengan baik. Semoga.
Penulis,
Andre Wahyu