SMK Mikael Surakarta

PERSIAPAN LKS KOTA SURAKARTA TAHUN 2022

Dalam rangka menghadapi LKS Tingkat Kota Surakarta tahun 2022, SMK Mikael melakukan serangkaian persiapan, salah satu dan yang terutama adalah menyiapkan para siswa calon peserta lomba dengan cara seleksi.

Tahapan seleksi dimulai pada bulan Januari dengan metode pendampingan pada mata lomba Plastic Die Engineering, Pattern Making, CNC Bubut dan Frais, CADD, Pengelasan, dan Metrologi, kemudian diakhiri dengan menguji para siswa untuk memperoleh siswa dengan keterampilan terbaik yang pantas untuk mewakili sekolah. 

Para siswa yang mengikuti tahapan seleksi tingkat sekolah yaitu : Fransiscus Brima (Plastic Die Engineering), Titah Hidayat Yoga (Pattern Making), Nathanael Putra – Marcelino Ivalent – Christian Mada (CNC Mill), Christian Marcel – Rangga Ravela – Syebata Alroy (CNC Turn), Antonio Jonathan - Christian Aditya (Metrologi), Andika Dewa – Axel Elizandro (CADD), Jendo Halostoma (Pengelasan).

 

Penulis,

Andre Wahyu

Home
Berita
Kontak
Galeri