SMK Mikael Surakarta

Parade Pendidikan SMK Swasta Solo

 

Dalam rangka lebih mengenalkan SMK Swasta di Kota Surakarta kepada masyarakat kota Solo dan sekitarnya, pada hari Minggu 29 Januari 2023 diselenggarakan kegiatan “Parade Pendidikan” di Car Free Day (CFD). Kegiatan ini diinisiasi oleh Badan Kerjasama Sekolah Swasta (BKS) Kota Surakarta dengan mengambil tema “SMK Swasta Kota Surakarta, Bersinergi Tingkatkan Prestasi”.

Jumlah Peserta kurang lebih 500 orang siswa dan Guru dari 40 SMK Swasta di Kota Swasta. Start dari  perempatan Gendengan, peserta berjalan hingga depan Gedung pertemuan Batari. Turut memeriahkan parade ini ada Paskibra dari SMK Batik 1 Surakarta, siswa dan siswi yang memperagakan Batik Carnival, Kesenian Reog. Selama dalam perjalanan para siswa dan siswi memeriahkan setiap sekolah masing-masing dengan alat musik dan yel-yel.

Penulis : Andre Wahyu

Home
Berita
Kontak
Galeri